Kehidupan modern yang penuh tuntutan, tentunya membuat kadar stres semakin tinggi. Untuk mengatasinya, kita bisa melakukan meditasi, yang terbukti bermanfaat meredakan stres, depresi dan kecemasan.
Meditasi adalah "olahraga pikiran" yang bisa memperkuat dan
"melenturkan" batin. Dengan demikian, segala permasalahan tidak mudah
mengguncang batin. Meditasi bukanlah mengosongkan pikiran, melainkan
mengosongkan diri dari perasaan dan pikiran negatif (seperti benci, iri,
dengki), lalu mengisinya dengan hal-hal positif seperti kebaikan, kasih
sayang, dan konsentrasi.
Melakukan meditasi pertama kali, sebaiknya didampingi oleh instruktur yang bisa memberi tahu cara meditasi yang benar, sesuai dengan kebutuhan/kepribadian kita, serta mendeteksi kemajuannya. Setelah itu, meditasi bisa dipraktikkan sendiri selama 10-20 menit setiap hari.
Para ahli kesehatan menyebutkan, untuk mendapatkan hasil maksimal, meditasi harus dilakukan secara teratur. Meditasi bukan seperti obat, yang dimakan saat sakit dan ditinggalkan saat sehat. Meditasi adalah praktik seumur hidup untuk membersihkan "sampah pikiran" kita.
Meditasi bisa dilakukan dalam posisi berdiri, duduk bersila atau berlutut dengan menyelipkan bantal penyangga, atau berbaring di lokasi yang tenang (untuk meminimalkan gangguan). Fokus dalam meditasi, berbeda-beda. Kita dapat fokus kepada nafas atau suatu objek tertentu dalam pikiran kita. Sangat mungkin, datang pikiran-pikiran yang mengganggu, dalam proses meditasi. Agar tidak kehilangan fokus, atau cepat mengembalikan konsentrasi, kita perlu latihan rutin.
Melakukan meditasi pertama kali, sebaiknya didampingi oleh instruktur yang bisa memberi tahu cara meditasi yang benar, sesuai dengan kebutuhan/kepribadian kita, serta mendeteksi kemajuannya. Setelah itu, meditasi bisa dipraktikkan sendiri selama 10-20 menit setiap hari.
Para ahli kesehatan menyebutkan, untuk mendapatkan hasil maksimal, meditasi harus dilakukan secara teratur. Meditasi bukan seperti obat, yang dimakan saat sakit dan ditinggalkan saat sehat. Meditasi adalah praktik seumur hidup untuk membersihkan "sampah pikiran" kita.
Meditasi bisa dilakukan dalam posisi berdiri, duduk bersila atau berlutut dengan menyelipkan bantal penyangga, atau berbaring di lokasi yang tenang (untuk meminimalkan gangguan). Fokus dalam meditasi, berbeda-beda. Kita dapat fokus kepada nafas atau suatu objek tertentu dalam pikiran kita. Sangat mungkin, datang pikiran-pikiran yang mengganggu, dalam proses meditasi. Agar tidak kehilangan fokus, atau cepat mengembalikan konsentrasi, kita perlu latihan rutin.
Beberapa manfaat meditasi secara fisik dan mental:
1. Menghindarkan Insomnia
Orang yang terbiasa dengan meditasi akan membuatnya terhindar dari
insomnia. Hal itu dikarenakan manfaat meditasi sebelum tidur dibutuhkan
pikiran yang tenang dan nyaman agar bisa tidur nyenyak. Orang yang
terbiasa meditasi mudah dalam melakukan hal tersebut.
2. Mengatasi Hipertensi
Selama ini, mungkin hanya mengetahui manfaat sayur-sayuran yang
dikonsumsi untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Namun salah satu
penelitian yang dilakukan oleh universitas ternama Havard, menemukan
fakta bahwa dengan meditasi akan membuat tubuh seseorang kurang
merespons terhadap hormon penyebab stress.
Kurangnya merespon terhadap hormon penyebab stress, orang tidak akan
mudah stress dan marah. Orang kalem dan tidak suka marah bisa memiliki
tekanan darah normal.
3. Awet Muda
Meditasi bermanfaat untuk membuat seseoang awet muda. Penyebabnya
adalah pernapasan yang dilakukan saat meditasi berfungsi sebagai melepas
stress; Orang yang terbebas dari stress akan lebih awet muda; Orang
dengan stress yang rendah terhindar dari kerusakan kulit atau lapisan
kulit, kulit terhindar dari kekeriputan dan aliran darah menjadi lancar.
4. Meningkatkan Konsentrasi
Bagi seseorang yang mudah lupa, meningkatkan daya ingat dan juga
konsentrasi bisa dilakukan dengan cara meditasi. Saat seseorang
bermeditasi, orang tersebut telah terbiasa untuk konsentrasi dan
berusaha fokus memusatkan pikiran pada salah satu cita yang ingin dia
capai.
5. Melepas Penat
Melepas penat tidak hanya bisa dilakukan dengan manfaat liburan saja,
namun bisa juga dilakukan dengan cara meditasi. Meditasi bisa membuat
seseorang lebih bebas dan terbebas dari beban pikiran yang berat.
Sebanyak 77% orang yang mengalami masalah stress dan kepenatan bisa
diatasi dengan meditasi.
6. Memberikan Perasaan Bahagia
Meditasi bisa membuat seseorang merasa bahagia, hal itu dikarenakan
saat meditasi orang tidak akan berfikiran negatif dan berfikiran yang
aneh-aneh. Pikiran hanya dipusatkan pada satu cita saja.
7. Meningkatkan Kesadaran
Jika selama ini banyak orang yang tidak sadar akan tujuan hidupnya,
lakukanlah meditasi. Pusatkan konsentrasi dan pikiran pada satu tujuan,
dengan begitu pelaku meditasi bisa mengetahui secara sadar apa yang
ingin dia raih di dalam hidupnya ini.
8. Membuat Lebih Sabar dan Pemaaf
Manfaat meditasi yang dilakukan di tempat dan kondisi yang tenang,
bisa membuat seseorang memiliki jiwa dan pikiran yang tenang dan damai
pula. Saat orang lain berbuat kesalahan kepadanya, dengan jiwa dan
pikiran yang tenang bisa memaafkan orang dengan ikhlas.
9. Mengasah Rasa Tabah
Dalam melakukan gerakan meditasi, manusia akan diajarkan bagaimana
menjadi seseorang yang tabah. Membuat manusia menyadari bahwa di dunia
ini terdapat kegagalan, musibah, kesedihan dan juga penderitaan.
10. Melatih Sikap Bijaksana
Meditasi bisa membuat seseorang terlatih untuk memiliki bijaksana.
Orang-orang yang melakukan meditasi, akan diajarkan bagaimana memandang
sesuatu yang ada di dunia ini secara hakikat bukan hanya pada yang
tampak oleh mata saja.


0 comments