Senin, 25 Desember 2017

Gagasan Mesin Hitung Pertama


Pada 14 Juni 1822, matematikawan Inggris Charles Babbage (26 Desember 1791 - 18 Oktober 1871) mengajukan mesin hitung pertamanya. Inilah gagasan komputer pertama di dunia sampai Babbage dijuluki Father of the Computer.

Gagasan itu ditulis Babbage dalam bentuk surat yang ditulisnya kepada Masyarakat Astronomi Kerajaan berjudul "Note on the application of machinery to the computation of astronomical and mathematical tables" atau "Catatan mengenai penerapan mesin bagi penghitungan tabel astronomis dan matematis". Surat itu bertanggal 14 Juni 1822.

Konsep itu mencoba mengaplikasikan pola perhitungan untuk dunia astronomi dan matematika dalam bentuk mesin yang dinamakan Differential Engine. Manusia sering salah dalam proses perhitungannya. Oleh karena itu muncul gagasan Babbage. Dengan mesin ini akurasi perhitungan bisa diaplikasikan.

Namun hingga ia meninggal, mesin itu belum terwujudkan. Pada tahun 1991, dengan menggunakan rencana asli dari Babbage, sebuah mesin diferensial dikembangkan dan mesin ini dapat berfungsi secara sempurna, yang membuktikan bahwa gagasan Babbage tentang mesin ini memang dapat diimplementasikan.
Load disqus comments

0 comments